Baru-baru ini kita membaca berita yang berseliweran media bahwa telah jatuh lagi korban kekerasan ‘oknum’ supporter bola, kali ini korbannya adalah anak muda pendukung Persija Jakarta ( the Jakmania). Dia adalah korban ke 7 dari panasnya rivalitas kedua klub legendaris di Indonesia, Persib Bandung dan klub Ibu Kota Persija Jakarta.
Miris memang, bahwa olahraga yang sejatinya adalah hiburan yang mempersatukan ini seolah menjadi ajang pelampiasan nafsu dan saling ejek para supporter yang bermusuhan.
Namun usaha untuk membangun supporter yang baik itu sebenarnya sudah mulai dilakukan beberapa tahun silam, angin segar itu berhembus dari Bandung, bahwa benar harapan dan upaya kebaikan untuk membangun kultur supporter yang baik tidak boleh mati dan tidak boleh dimatikan.
Salah satunya adalah BOBOTOH TAQWA (Botaq) yang menghembuskan angin segar itu. dilansir dari laman bobotohtaqwa.com BOTAQ ( Bobotoh Taqwa) adalah Komunitas Taqwa Bobotoh yang berdiri sejak tahun 2010. Berdiri untuk mencerahkan hati para bobotoh dan peduli akan ummat dalam hal TAQWA. Mendukung PERSIB Dengan Hati Tanpa Anarki Agar Berprestasi. TARTIB ( Tak Akan Rusuh Tidak Ingin Bermusuh ) sbb nya’ah ka PERSIB MR AGAM ( Moal Rusuh Alim GAduh Musuh ).
Ketika orang lain MENGHINA kita,lalu kita BALAS menghinanya Saat orang lain MEMUSUHI kita,kemudian kita BALIK memusuhinya… Berarti Kita sudah menjadi Pengikut KEBURUKAN.
Menjadi bobotoh Persib yang kuat serta istiqamah dalam ibadah dan akidah menjadi visi utama Bobotoh Taqwa. Salah satu komunitas bobotoh ini ingin meningkatkan nilai-nilai dakwah di kalangan bobotoh dengan berakhlakul karimah.
“Kita juga bersinergi serta bersilaturahmi dengan PT. Persib Bandung Bermartabat (PBB), instansi pemerintahan dan swasta serta dengan bobotoh Persib lainnya dalam kebaikan,” ujar Dede Mustiawan ketua komunitas Bobotoh Taqwa.
Selain itu, Botaq juga ingin menyampaikan nilai-nilai dakwah dan perdamaian di kalangan bobotoh khususnya, serta suporter pada umumnya.
Botaq sendiri sama seperti suporter Persib lainnya yang gemar menyaksikan langsung Maung Bandung di Stadion. Berteriak memberikan dukungan saat Supardi cs berdendang di lapangan hijau.
“Saya malu kalau berbicara tentang perbedaan dengan yang lain,” aku Dede ketika ditanya apa yang mebedakan botaq dengan bobotoh lainnya.
Sepengamatan saya, setelah setelah hampir tiga tahun ini kerap terlibat dibeberapa kegiatan komunitas Bobotoh Taqwa banyak kegiatan-kegiatan positif yang seharusnya ditiru dan menjadi contoh bagi komunitas supporter yang lain di Indonesia, seperti :
- Menyiapkan Tenda untuk Sholat di Sekitar Stadion
Dengan slogan khas, Persib Kebanggaan – Sholat Kewajiban , botaq bekerjasama dengan beberapa lembaga social lainnya untuk menyiapkan tenda atau mushola yang bisa digunakan supporter untuk melaksanakan sholat sebelum masuk stadion.
- Bagi – bagi Al Quran
Botaq bekerjasama dengan Syaamil Quran selaku salah satu penerbit Al Quran terbesar yang ada di Bandung untuk mengadakan program bagi-bagi Al Quran yang diberi nama TEWAQ (Tebar Wakaf Quran) ,dengan harapan bobotoh akan semakin baik ketika lebih dekat dengan Al Quran.
- Bakti Sosial
Baksos kerap dilakukan untuk sebagai kampanye kebaikan yang bisa disaksikan oleh masyarakat.
- Pengajian Rutin
Pengajian rutin bobotoh adalah acara rutin yang kerap diselenggarakan komunitas botaq, agar semakin hari supporter bola semakin baik dan religius. Pengajian kerap melibatkan beberapa pemain persib yang berpengaruh dan religius seperti H. Suparti ( kapten ) , eka Ramdhani, dan beberapa pemain lainnya.
- Kampanye Kebaikan di Sosial Media
Tidak bisa dipungkiri bahwa terjadinya kekerasan antar supporter seringkali terpancing dari panasnya postingan-postingan dan ejekan antar supporter di social media. Untuk itu Botaq dengan gaya yang khas selalu menyajikan berita atau postingan dengan positif tanpa mengaburkan substansi berita.
Semoga semakin banyak supporter di Indonesia yang makin religius, sehingga masyarakat bisa menikmati sajian pertandingan yang sehat dan menyatukan tanpa gesekan dan kerusuhan, dan semoga perjuangan komunitas Bobotoh Taqwa dapat diikuti oleh supporter yang lain yang ada di Indonesia.